PT. Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land)melakukan Aksi Kemanusiaan menyumbangkan Mobil Jenazah Bersama HIMPERRA, MAPI saber Pungli dan IA ITB HUT PMI KE 76

PT Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land) bersama MAPI SABER PUNGLI, Himpunan Pengembang Permukiman Dan Perumahan Rakyat (HIMPERRA), dan Ikatan Alumni ITB melakukan aksi kemanusiaan menyumbangkan satu unit Mobil Jenazah kepada Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta, di acara HUT PMI Palang Merah Indonesia ke 76 pada tanggal 17 September 2021.

PT. Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land)melakukan Aksi Kemanusiaan menyumbangkan satu unit Mobil Jenazah Bersama HIMPERRA, MAPI saber Pungli dan IAITB HUT PMI KE 76

 Penyerahan Mobil Jenazah tersebut dilakukan oleh Hadiana, Dirut PT Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land), didampingi Akhmad Syarbini Pengurus Pusat Ikatan Alumni ITB (PP IA ITB), Letkol CPM Endang Agustian, S.H.,M.H., selaku Dewan Pembina MAPI SABER PUNGLI pusat, dan diterima langsung oleh Rustam Effendi Ketua PMI DKI Jakarta. 

Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land) melakukan Aksi Kemanusiaan menyumbangkan satu unit Mobil Jenazah Bersama HIMPERRA, MAPI SABER PUNGLI dan IAITB di acara HUT PMI KE 76

Penyerahan dilaksanakan di gedung PMI DKI Jakarta Jl Kramat Raya, Jakarta Pusat. Kamis 16 September 2021, dalam rangkaian acara memperingati HUT PMI ke-76.

Usai acara Hadiana menjelaskan bahwa bantuan Mobil Jenazah ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Kreasi Prima Land, HIMPERRA, Ikatan Alumni ITB Pengurus Pusat dan MAPI SABER PUNGLI, untuk menolong sesama, terutama di saat pandemic covid-19 ini.

Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land) melakukan Aksi Kemanusiaan menyumbangkan satu unit Mobil Jenazah Bersama HIMPERRA, MAPI SABER PUNGLI dan IAITB di acara HUT PMI KE 76 

Rustam menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada para donatur. Menurutnya, kegiatan PMI tidak hanya melakukan kegiatan donor darah, tapi juga melakukan aksi-aksi kegiatan kemanusiaan lainnya. Pada masa pandemic ini PMI DKI Jakarta antara lain mempelopori penyemprotan disinfektan di ibu kota Jakarta, membagi-bagikan masker ke masyarakat, aktif melakukan vaksinasi, dan mengerahkan mobil ambulance untuk menjemput orang sakit ke rumah sakit serta mobil jenazah untuk mengantarkan jenazah penderita covid-19 ke pemakaman.

PT Kreasi Prima Nusantara (Kreasi Prima Land) adalah developer dengan mengedepankan pembayaran syariah anggota HIMPERRA yang saat ini fokus mengembangkan perumahan-perumahan bersubsidi di wilayah Bogor dan Bandung Jawa Barat. Sejak jadi developer tahun 2003 perusahaan ini sudah mengembangkan enam perumahan. Tiga perumahan di wilayah Bogor yaitu Pesona Prima Karanggan, Pesona Prima Cikahuripan 5 dan  Pesona Prima Cikahuripan 6. Sedangkan di Bandung Barat mengembangkan Pesona Prima Pataruman 1 dan Pesona Prima Pataruman 2, serta Pesona Prima Citapen.